Selasa, 24 Februari 2009

Profil Perusahaan PT. Radio Bogor Swaratama

Profil Perusahaan PT. Radio Bogor Swaratama
· Latar Belakang
Radio SHEBA FM berdiri dari sebuah gagasan seorang mantan jurnalis yang sudah 26 tahun berkiprah di dunia radio dan televisi. Bapak H. Max Sopacua yang saat ini menjabat sebagai wakil ketua komisi IX di DPRRI, mempunyai cita-cita memiliki sebuah radio broadcast. Radio SHEBA FM berkiprah ke masyarakat menengah kebawah yang kental terhadap budaya sunda dan beroperasi dengan nuansa sunda. Setelah melakukan siaran percobaan selama satu bulan maka pada tanggal 26 Januari 2009 Radio SHEBA FM secara resmi mengudara sebagai media hiburan dan informasi bagi masyarakat kabupaten Bogor bagian barat. Hal ini sejalan dengan akan dimekarkannya kabupaten Bogor bagian barat menjadi kabupaten Bogor barat pada awal tahun 2010 yang akan datang. Dengan demikian Radio SHEBA FM satu-satunya media hiburan dan informasi di kawasan kabupaten Bogor bagian barat.
Radio SHEBA FM setia menemani pendengarnya dengan program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Bogor pada umumnya dan masyarakat Bogor bagian barat khususnya. Format acara yang disajikan berisikan 50 % hiburan (lagu pop sunda, dangdut, pop Indonesia dll) dan 50 % sarana informasi, pelayanan publik dan pendidikan baik pendidikan formal ataupun agama, yang menjadikan Radio Sheba FM sebagai media penerangan bagi masyarakat Bogor Barat khususnya.
Radio SHEBA FM hadir dengan percaya diri membawakan konsep informatif dan hiburan bagi masyarakat Kabupaten Bogor, dengan slogan “Suara Bogor Barat” yang telah menggema di setiap ‘hati pendengar setia’ radio ini.
Radio SHEBA FM bukan hanya menyajikan hiburan bagi masyarakat tetapi dapat dijadikan fasilitator komunikasi dan sosialisasi bagi masyarakat, seperti informasi tentang program pemerintah yang sulit dijangkau hingga pelosok daerah Bogor. Program acara yang disajikan bersifat informatif, edukatif dan interaktif sehingga menjadikan Radio SHEBA FM menjadi radio pionier yang menyuarakan aspirasi masyarakat di kabupaten bogor barat.

· Visi, Misi, Maksud Dan Tujuan

Visi

Radionya Orang Bogor Barat

Misi

ü Mewujudkan rasa memiliki radio bagi warga Bogor Barat

ü Mewujudkan radio sebagai tempat yang positif

ü Mewujudkan radio sebagai tempat yang dapat memberikan informasi yang benar dan akurat

ü Mewujudkan radio sebagai media promosi yang tepat di Bogor Barat

ü Mewujudkan radio sebagai sahabat baik di udara maupun di darat

ü Memberikan pelayanan yang profesional kepada pengiklan untuk terciptanya kepuasan mitra kerja, kepuasan pendengar sebagai bentuk Identitas Radio SHEBA FM

ü Memberikan wawasan yang lebih luas bagi pendengar dengan mendengarkan berita yang disampaikan melalui Radio SHEBA FM

Maksud dan Tujuan

Radio SHEBA FM mempunyai maksud dan tujuan sebagai berikut :
· Untuk menyebarluaskan Informasi yang benar dan akurat untuk masyarakat Bogor barat

· Untuk memberikan hiburan yang positif dalam seni dan budaya

· Membuka kesempatan kerja bagi pemuda dibidang penyiaran khususnya masyarakat bogor barat dan sekitarnya

· Menjadikan Radio sebagai sarana promosi bagi masyarakat dan sekitarnya

· Menjaring potensi iklan Lokal yang belum terakomodasi oleh media lain

· Manajemen Profile
Seluruh kebijakan yang kami terapkan, merupakan hasil dari proses integrasi manajemen yang dijaga tetap baik. Target yang ingin dicapai menjadi hal yang terukur, fokus dan terencana sehingga prestasi Radio SHEBA FM dapat dipertahankan.
Marketing
Sebagai pertner usaha, kami membuka seluas luasnya pintu informasi dan komunikasi, sehingga campaign yang dilakukan partner usaha diharapkan menjadi efektif, terarah dan tepat sasaran. Keterbukaan ini disemangati dengan hubungan bisnis secara profesional, amanah, dan transparan.
Sarana dan prasarana operasional
Penyediaan peralatan dan perlengkapan operasional yang optimal merupakan hal penting sebagai modal berkompetisi secara sehat di industri penyiaran. Begitu pula penyusunan program yang inovatif serta bermanfaat bagi masyarakat didukung sumber daya manusia yang berkompeten sebagai penggerak semua program siar. Hal ini merupakan kunci sukses manajemen radio agar mampu menarik perusahaan komersial untuk berpartisipasi beriklan. Managemen SHEBA FM dalam menerapkan fungsi managemennya selalu berusaha menyediakan peralatan dan perlengkapan kerja yang mampu menyongsong perkembangan dan kemajuan teknologi.
Sumberdaya Manusia
Kualitas sumber daya manusia adalah fokus kami dalam menjalankan kegiatan operasional. Oleh karenanya, kualifikasi dari para pelaksana siaran dan manajemen yang ada di Radio SHEBA merupakan orang-orangng terpilih dibidangnya, sejalan dengan tujuan kami yang merupakan radio yang kental terhadap budaya sunda maka khusus penyiar syarat utamanya adalah mampu menggunakan bahasa sunda dalam program siarannya.
General Data/ Data Umum
Pemilik : H. Max Sopacua SE, M.Sc
Management : PT Radio Bogor Swaratama
Nama Radio : SHEBA FM
Call Audience : Sobat SHEBA
Frekuensi : 87.8 Mhz
Alamat : Jl. Selakopi No 1 Sindang Barang Bogor
Telepon/Fax : 0251-8343878 / 0251-8339933


Tidak ada komentar:

Posting Komentar